Connect with us

Uncategorized

Danrem 051/Wkt.Brigjen TNI Riyanto, S.I.P., Coffee Morning dengan Direksi PT. Jababeka.

Pada kegiatan Coffee Morning ini Danrem 051/Wkt, memaparkan permohonan kerjasama pemanfaatan lahan kosong, lahan kumuh dan lahan terbengkalai untuk ditanami tanaman produktif untuk meningkatkan produksi pangan di perkotaan (Urban Farming) yang berlokasi di Kawasan Jababeka Cikarang. Kegiatan ini merupakan tindaklanjut dari program Ketahanan Pangan Nasional yang telah dicanangkan oleh Pangdam Jaya Jayakarta Mayjen TNI Moh. Hasan.

Sementara itu dari Pihak Jababeka Cikarang menyambut baik dan bersedia bekerjasama dalam pemanfaatan lahan yang belum termanfaatkan untuk ditanami tanaman produktif untuk meningkatkan produksi pangan di wilayah perkotaan (Urban Farming) yang berlokasi di Kawasan Jababeka Cikarang. Pihak Jababeka juga sudah menunjuk lahan percontohan Urban Farming dan Wisata Religi yang berada didepan Kantor Jababeka Cikarang, P44Q+RWF, Wangunharja, Kec. Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi untuk menjadi Demplot pertama yang àkan segera dikerjakan.

Hadir pada kegiatan Coffee Morning tersebut diantaranya Kasiter Kasrem 051/Wkt Kolonel Arm Sugiharto, S.E., Direksi Jababeka Bapak Suteja (putra Darmono Owner Jababeka), Direksi Jababeka Bapak Cahyadi, General Manager Jababeka Ibu Vega Violeta, General Manager GBC Jababeka Bapak Albert, dan Kepala City Council Jababeka Mayjen TNI (Pur) Sumardi.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Uncategorized